#KabarSela
"Secara aturan itu terbuka. Jika publik meminta informasi berkaitan dengan anggaran dan realisasi beserta pertanggungjawabannya, (seharusnya) terbuka," ujar Taufik, Manager Advokasi dan Riset FITRA Riau, ketika ditanya terkait keterbukaan informasi anggaran publik. # Untuk beriklan hubungi (WA) 0813-7117-2088 # Nantikan Rapat Rakyat berikutnya dengan topik yang lebih menarik #
Bukan Sekadar Berita

Silaturahmi Dengan Pengurus PMI, Ini Pesan Pj Bupati Kampar

Bangkinang, IhwalMedia – Mengawali silaturahmi bersama pengurus Palang Merah Indonesia (PMI) Kab. Kampar masa bhakti 2023 – 2028, Pj Bupati Kampar, Mhd. Firdaus, SE, ME menyampaikan ucapan selamat bertugas kepada Ketua PMI Kab. Kampar, H. Hendri, SH, MH beserta jajaran pengurus di rumah dinas Bupati Kampar, Kamis (1/6), setelah dilantik oleh Ketua PMI Provinsi Riau pada Senin (29/5) lalu.

Di hadapan sejumlah pengurus PMI Kab. Kampar, Mhd. Firdaus, SE, ME menyampaikan agar pengurus PMI bekerja ikhlas.

“Bekerja ikhlas untuk kemanusiaan dan bersinergi dengan pemerintah,” terang Pj Bupati Kampar.

Menanggapi hal tersebut, H. Hendri juga menyampaikan ucapan terima kasih atas dukungan dari Pj Bupati Kampar kepada PMI.

H. Hendri kemudian menjelaskan bahwa hal itulah yang menjadi landasan utama kenapa dalam struktur organisasi PMI Kab. Kampar 2023 – 2028 berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari ASN, praktisi kesehatan, aktifis dan juga praktisi media, dan masih berusia muda.

“Usia menentukan semangat dan daya juang. Keikhlasan adalah komitmen pertama yang saya minta dari seluruh pengurus,” ungkap H. Hendri.

“Dengan latar belakang yang berbeda-beda dari setiap pengurus PMI, kita yakin sinergisitas ini akan terjalin dengan baik untuk kerja-kerja kemanusiaan,” tambahnya.

Dalam silaturahmi dan diskusi hangat selama hampir satu jam, H. Hendri memaparkan berbagai target yang akan digesa oleh PMI.

“Dalam waktu dekat, kita akan mengoperasikan mesin pengolah plasma darah yang sudah ada di PMI, sehingga kita bisa menyediakan komopnen-komponen darah yang dibutuhkan oleh masyarakat,” jelas H. Hendri.

PMI Kab. Kampar juga akan menyiapkan sistem informasi tentang ketersediaan darah di PMI dan notifikasi kepada para pendonor tetap terkait jadwal rutin donor darah. (red)

Afiliasi Media

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *